Semangat Jamaah Shalat Idul Adha di Tengah Pembangunan Masjid Al Akbar

SORONG,- Ribuan jamaah shalat Idul Adha di Masjid Raya Al Akbar Kota Sorong, Papua Barat, Minggu (10/7/22) tumpah ruah, meski pembangunan Masjid tersebut belum rampung. Sejak pagi, satu persatu Jamaah Shalat Ied berdatangan memenuhi beberapa lantai di Masjid Al Akbar.

Adapun Imam yang memimpin ibadah shalat Ied adalah Ustad Abdul Rahman, sedangkan khotibnya yaitu ketua BKM Al Akbar, Abu Bakal Alhamid. Sholat Idul Adha pun berjalan dengan aman dan lancar hingga selesai dibantu oleh pihak keamanan TNI Polri.

Ketua Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Raya Al-akbar Kota Sorong, Papua Barat Abu Bakar Alhamid kepada awak media usai pelaksanaan shalat mengatakan bahwa pelaksanaan shalat Ied terdapat hikmah tersendiri, dimana yang paling utama adalah dapat menambah ketakwaan bagi umat Islam seluruh Indonesia.

“Hari raya Idul Adha ini memberikan hikmah bahwa kita umat muslim tidak boleh lupa akan sejarah perjalanan nabi Ibrahim, dia rela anaknya Ismail yang disembelih kepalanya dan diberikan kepada Allah SWT, namun Allah menggantinya ketika melihat ketulusan Nabi Ibrahim bersama isterinya Siti Hajar,” ungkapnya.

Menurutnya hari yang penuh keberkahan ini juga dapat menambah rasa ketakwaan seseorang terhadap, keluarga dan sesama umat muslim guna menjaga tali silaturahim antar sesama manusia.

“Hikmah hari ini tak jauh dari pergaulan kita sehari-hari, yaitu menjalan hubungan silaturahim yang baik dengan sesama manusia, sesama umat, karena Nabi Ibrahim AS kan tidak melihat dari dia agama Islam atau bukan, semuanya mengenal siapa itu Nabi Ibrahim, Bapak dari para Nabi,” terangnya.

Mantan kepala dinas Dukcapil Kota Sorong ini menambahkan bahwa melihat pengorbanan dari Nabi Ibrahim AS, akhirnya sekarang adanya momentum dimana umat Islam bisa memotong hewan ternak seperti Sapi maupun ternak lainnya, untuk dibagikan kepada kaum fukaroh atau kaum yang lemah dan tidak punya apa-apa sama sekali, itu yang perlu dilakukan.

Terdapat 15 ekor hewan yang akan dikurbankan oleh masjid raya Al-akbar Kota Sorong, dimana dari sebagian hewan kurban tersebut disumbangkan oleh Presiden Republik Indonesia Jokowi Dodo, Wali kota Sorong Lambertus Jitmau, Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati dan Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw.

Adapun strategi pembagian hewan kurban dari masjid raya Al-akbar Kota Sorong, sendiri yakni melalui tahapan pembagian kupon yang telah dilakukan oleh panitia, kemudian akan dibagikan sesuai dengan jumlah kupon yang ditargetkan sebanyak seribu lima ratus daging kurban.

Sebelumnya sebagian umat muslim telah melaksanakan sholat Idul Adha Sabtu (9/07/22) yang tengah dipusatkan pada beberapa titik dari kabupaten dan kota. (Fatrab)

___ __ ___ ___ ___ ___ ___ ___ __ ___ __ __ __ ___

Komentar