KABUPATEN SORONG, PBD – Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sorong nomor urut 1, Johny Kamuru dan Ahmad Sutedjo (JK-TEJO) mengklaim unggul sementara dengan meraup suara 24.490 dari 38.625 jumlah suara sah atau 63,40 persen.Sementara rivalnya Paslon nomor urut 2 Lazarus Malagam dan Suprapto (MASO) meraup suara 14.135 dari 38.625 jumlah suara sah atau 36,60 persen.
Hal ini disampaikan Ketua Tim Koalisi Pemenangan JK-TEJO, Mawardi saat menggelar konferensi pers bersama sejumlah awak media di kediamannya di Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, Kamis (28/11/24).
Dikatakannya bahwa, hasil perolehan suara yang tinggi terhadap Paslon dengan jargon JK-TEJO itu berdasarkan hasil quick count sementara yang dihimpun tim pemenangan Paslon JK-TEJO.
“Dari hasil perhitungan sementara pasangan JK-TEJO, unggul dengan meraih 63,40 persen mengungguli pasangan MASO yang meraih 36,60 persen. Kami ingin menyampaikan terima kasih kepada warga Kabupaten Sorong yang telah berpartisipasi dalam pemilihan kepala daerah ini,” ujar Ketua Tim Koalisi Pemenangan JK-TEJO, Mawardi didampingi tim pemenangan serta partai pengusung.
Lebih lanjut, diakuinya bahwa, dengan hasil sementara yang menyebut Paslon JK-TEJO diatas angin, pihaknya masih sementara menunggu hasil pleno rekapitulasi suara secara berjenjang dan ketetapan yang akan dikeluarkan KPU setempat.
“InsyaAllah dari perhitungan sementara JK-TEJO unggul 63,40 persen, kami pastikan kami menang, namun pada prinsipnya kami tetap menunggu keputusan resmi dari KPU, untuk itu kita bersabar dengan kemenangan yang diraih ini,” terangnya.
Pada kesempatan itu, dirinya menyampaikan terima kasih kepada 15 Partai pengusung yang telah bekerja keras dan berkorban penuh guna memenangkan Paslon JK-TEJO dalam pertarungan Pilbup Sorong tahun 2024 ini.
“Mudah-mudahan Kabupaten Sorong dengan pemimpin yang terpilih ini dapat semakin baik kedepan,” tandasnya.
Sementara itu, Calon Bupati Sorong nomor urut 1, Johny Kamuru menyampaikan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Sorong yang telah mengambil bagian turut serta menyukseskan pelaksanaan Pilkada di daerah ini.
“Terima kasih kepada masyarakat yang telah memilih Paslon JK-TEJO dan terima kasih juga kepada masyarakat yang tidak memilih JK-TEJO, pemilihan sudah selesai, Bupati dan Wakil Bupati terpilih milik masyarakat Kabupaten Sorong,” ucap Johny Kamuru.
Dijelaskannya bahwa, siapapun sosok pemimpin yang akan memimpin 5 tahun kedepan di Kabupaten Sorong adalah pemimpin bagi seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Sorong, sehingga memiliki kewajiban merangkul semua aspirasi kebutuhan masyarakat.
“Siapapun yang terpilih memimpin Kabupaten Sorong, dia adalah pemimpin bagi semua masyarakat Kabupaten Sorong, sehingga wajib merangkul semua aspirasi kebutuhan masyarakat,” jelasnya.
Pada kesempatan itu, dibeberkannya bahwa, tim pemenangan, partai pengusung hingga seluruh pendukung maupun simpatisan boleh eforia merayakan hasil perolehan suara signifikan yang diperoleh Paslon JK-TEJO, tetapi dirinya menghimbau untuk ditahan terlebih dulu, sembari menunggu keputusan resmi yang akan dikeluarkan KPU setempat.
“Kita boleh eforia tapi ditahan dulu, karena hasil resmi akan disampaikan KPU Kabupaten Sorong,” bebernya.
Ditambahkannya bahwa, Paslon nomor urut 1 sangat mengapresiasi dedikasi tinggi atas kinerja yang dilakukan penyelenggaraan pemilu, pengawasan pemilu, pihak keamanan serta pihak terkait lainnya yang turut bersama-sama menyukseskan tahapan Pilkada di Kabupaten Sorong ini.
“Kami mengapresiasi kinerja dari KPU, Bawaslu, TNI-Polri serta pihak lainnya yang sama-sama mengawal suksesnya pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Sorong ini,” tutupnya. (Jharu)
Komentar