Debat Pamungkas Paslon Bupati Sorong Pertajam Visi, Misi dan Saling Adu Gagasan

KABUPATEN SORONG, PBD – Kedua Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sorong mempertajam visi misi dan saling adu gagasan dalam pelaksanaan debat terbuka ketiga yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sorong bertempat di Aimas Hotel and Convention Centre, Kabupaten Sorong, Sabtu (16/11/24).

Pelaksanaan debat terakhir tersebut berjalan sukses dan telah disiarkan secara langsung oleh stasiun Tv One dengan dipandu presenter TV One Venna Kintan.

Kedua Paslon Bupati-Wabup Sorong itu yakni Paslon nomor urut 1 Johny Kamuru-Ahmad Sutedjo dan Paslon nomor urut 2 Musa Lazarus Malagam-Suprapto.

Ketua KPU Kabupaten Sorong, Frengky Duwith mengatakan bahwa, dalam pelaksanaan debat ketiga itu bertajuk tema ‘Strategi membangun Sinergitas Pemerintah Daerah dengan Pemerintah Pusat, serta Memperkokoh NKRI dan Kebangsaan’.

Lebih lanjut, diterangkannya bahwa, pada pelaksanaan debat pamungkas itu, kedua Paslon Bupati-Wabup Sorong mempertajam visi misi dan gagasan serta program kerja demi meyakinkan masyarakat Kabupaten Sorong untuk menentukan pilihannya di bilik suara pada tanggal 27 November 2024 mendatang.

“Pada kesempatan debat ketiga atau debat pamungkas ini, kedua pasangan calon mempertajam visi, misi dan gagasan serta program kerja agar dapat meyakinkan masyarakat Kabupaten Sorong untuk datang ke TPS secara langsung menyalurkan hak pilihnya,” terangnya.

Dirinya berharap dengan sisa waktu hingga tanggal 23 November 2024, kedua Paslon Bupati-Wabup Sorong dapat memaksimalkan waktu untuk berkampanye, lantaran selama 3 hari berikutnya dilaksanakan masa tenang.

“7 hari kedepan akan memaksimalkan kampanye, karena kita ketahui bersama Peraturan KPU Nomor 13 Tahun 2024 tentang Kampanye Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota masa akhir kampanye pada tanggal 23 November, maka 7 hari kedepan masing-masing calon memaksimalkan waktu kampanyenya,” tandasnya.

Sebagai informasi, dalam pelaksanaan debat pamungkas itu, terdapat tiga panelis yakni Kepala Layanan Lembaga pendidikan Tinggi Wilayah XIV Wilayah Papua dan Papua Barat Suriel Semuel Mofu, Dosen (Lektor Kepala) Universitas Papua dalam Bidang Ekonomi Pertanian Agus Sumule dan Guru Besar Hukum Universitas Cenderawasih Melkias Hetharia. (Jharu)

Komentar