SORONG,- Polres Sorong Kota, dikomandoi langsung Kapolres Sorong Kota, AKBP Johanes Kindangen,sekitar pukul 16.30 wit, bertempat di depan Mapolres Kota Sorong, Papua Barat, Senin (4/4/22) melaksanakan kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat dan pengendara roda dua maupun roda empat.
Pada kegiatan bagi-bagi takjil dibulan yang penuh berkah itu, Kapolres Sorong Kota AKBP Johannes Kindangen didampingi Kabag Ops Kompol Eddwar M. Pandjaitan, Kabag SDM AKP Stefani Ivonne Tasane, para PJU serta anggota Polres Sorong Kota dengan ramah membagikan takjin bagi warga yang melintas.
Saat membagikan takjil ke pengendara yang kebetulan melintas depan Mapolres Sorong Kota, Kapolres juga mengingatkan pengendara agar selalu mengenakan masker guna menghindari penyebaran Covid 19, sekaligus ingatkan masyarakat agar memakai helm saat mengendarai sepeda motor.
“Ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap umat muslim yang sedang melaksanakan ibadah puasa di Kota Sorong, dan setiap malam kita juga melaksanakan pengamanan di setiap Mesjid yang Sholat Taraweh dan juga Subuh, agar situasi kota ini kondusif dan khusyuk selama Bulan Ramadhan,” ujar Kapolres. (Mewa)
Komentar