Peduli Lingkungan, Kadis PPLH Ajak Masyarakat Tanam 100 Pohon Pucuk Merah

SORONG,- Kepala Dinas Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (PPLH) Julian Kelly Kambu, mengajak seluruh warga masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan dengan menanam 100 bibit pohon pucuk merah di kawasan Tembok Berlin, Kota Sorong Provinsi Papua Barat Daya, Rabu (4/1/23).

“Aksi tanam 100 bibit pucuk merah ini menggerakkan beberapa komunitas dan juga pegawai untuk peduli lingkungan, sekaligus bertepatan juga dengan hari ulang tahun saya tepatnya dini hari sehingga berinisiatif membeli bibit-bibit tersebut,” ucap Kadis PPLH, saat ditemui usai melakukan penanaman.

Jelasnya, meski gunakan biayanya pribadi namun Ia sangat bersyukur sebab sewaktu-waktu ketika sudah tidak menjabat lagi sebagai Kadis PPLH namun ada kenangan yang ditinggalkan oleh anak-cucu kedepan.

“Jabatan kepala dinas itu hanya sementara tidak kekal juga tidak abadi dan aksi hari inipun sudah menjadi gaya hidup atau budaya bagi saya setiap merayakan ulang tahun dengan mengajak masyarakat untuk sama-sama menanam pohon sekaligus membersihkan lingkungan serta menggerakkan kepedulian terhadap lingkungan,” ungkapnya.

Bukan saja uang yang dibutuhkan manusia untuk hidup, menurutnya, pohon-pohon juga sangat penting bagi kehidupan karena mensuplai oksigen bagi kehidupan. Sirkulasi udara lewat pembangunan cukup cepat terlebih lagi dengan kehadiran Provinsi PBD yang beribukota di kota Sorong maka akan berkembang bertumbuh cukup besar.

“Untuk mengantisipasi semuanya dimasa 10 tahun ke depan kota ini tidak boleh panas. Oleh sebabnya, mencegah atau mengurangi dampak tersebut hanya dengan menanam pohon itu satu-satunya jalan agar kota tetap sejuk dingin dan adem,” terangnya.

Sehingga Ia berharap, agar masyarakat terus menggalakan gerakan menanam pohon, agar oksigen tetap terawat dengan baik. Tentunya udara menjadi bersih, paru-paru sehat warga menjadi sehat dan kuat pada akhirnya aktivitas pun lancar. (Mewa)

Komentar