Orideko Burdam Pimpin Bapera Raja Ampat

RAJA AMPAT, – Orideko I. Burdam resmi pimpin Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) Kabupaten Raja Ampat setelah dilantik oleh Ketua Sekjen Bapera RI, Mustafa M. Radja, di Waisai, Raja Ampat, Papua Barat, Rabu (8/12/21).

Pelantikan dan pengambilan sumpah Ketua Bapera Kabupaten Raja Ampat dan Pengurusnya sesuai Surat Keputusan (SK) DPP Bapera nomor: KEP-172/DPP/BAPERA/1.O/B/XI/2021 tanggal 30 November 2021.

Dalam sambutanya, Orideko I. Burdam yang juga Wakil Bupati Kabupaten Raja Ampat ini akan menyiapkan program awal organisasi serta pemantapan internal organisasi, dan pihaknya akan siap merangkul semua stackholder kepemudaan di Raja Ampat, untuk sama-sama membangun Kabupaten Raja Ampat.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada DPP dan DPD Bapera yang hari ini telah melantik Badan pengurus Bapera Kabupaten Raja Ampat Periode 2021-2026.

“Saya atas nama ketua Bapera kabupaten Raja Ampat menyampaikan ucapan terima karena Sekjen DPP Bapera bersama DPD Bapera yang hari ini telah melantik kami sebagai Pengurus Bapera Kabupaten Raja Ampat,” ucap Orideko.

Ketua DPD Bapera Kabupaten Raja Ampat ini juga mengungkapkan, program yang paling utama yaitu merangkul kepemudaan dan membangun konektivitas pemuda serta organisasi masyarakat untuk Raja Ampat maju.

Ia menambahkan, Bapera Raja Ampat yang telah dilantik ini akan segera menyusun komposisi dan keanggotaannya dan kemudian akan membuka cabang tingkat distrik dan kampung diseluruh Kabupaten Raja Ampat.

Turut hadir dalam pelantikan ketua serta Pengurus Bapera Kabupaten Raja Ampat, Ketua DPD Bapera Papua Barat Dr. Bernard Sagrim, MM, Ketua DPC Bapera, Sorsel, Maybrat, Kota Sorong, Kabupaten Sorong, ketua-ketua Paguyuban di Kabupaten Raja Ampat. (Satria)

Komentar