SORONG,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Sorong mengadakan lepas sambut jabatan sekretaris DPRD (Sekwan) kabupaten Sorong di Gedung Rapat Kantor DPRD kabupaten Sorong, Papua Barat, Kamis (10/2/22).
Dari informasi yang dihimpun Sorongnews.com, lepas sambut jabatan Sekwan kabupaten Sorong yakni dari Marten Luter Pajala diserahkan kepada Nimbrod Sesa.
Dimana dari data yang didapatkan media ini, Sekertaris DPRD kabupaten Sorong yang lama diketahui saat ini berpindah tugas menepati posisi sebagai Kepala Dinas Perindagkop dan UMKM kabupaten Sorong, yang sebelumnya diduduki oleh Nimrod Sesa.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Sorong, Suka Harjono mengatakan bahwa jabatan sekertaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) sangatlah berbeda dengan jabatan didalam Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang lainnya.
Menurutnya, jabatan sekretaris dewan (sekwan) tentunya saling berkomunikasi serta bersinergitas dengan bagian internal dewan itu sendiri maupun membangun jejaring dengan eksternal.
Ditambahkannya, bahwa komunikasi yang dilakukan harus terjalin dengan baik, sehingga semua urusan yang dilakukan dapat terlaksana dengan baik.
“Secara struktur yang ada dalam pemerintahan daerah, posisi sekwan berada langsung dibawah bupati, maka dari itu diperlukan Komunikasi dan koordinasi,” tuturnya.
Lebih lanjut, Ia menyebutkan bahwa hubungan kemitraan antara eksekutif dan legislatif harus senantiasa dijaga demi mendukung pembangunan daerah.
“Mari membangun sinergitas yang baik antara kedua lembaga, eksekutif dan legislatif,” imbuhnya.
Selain itu, Ketua DPRD kabupaten Sorong, Yabel Yadanfle mengucapkan banyak terima kasih atas pengabdian, loyalitas dan dedikasi yang tinggi dari Marten Luter Pajala yang telah mengabdikan diri sebagai sekwan.
“Saya sebagai ketua DPRD kabupaten Sorong berserta fraksi dan juga komisi yang ada didalam DPRD mengucapkan ungkapan terima kasih atas pengabdian, loyalitas dan dedikasi yang tinggi saudara Marten yang telah mengabdikan diri sebagai sekwan selama kurang lebih tiga tahun dua bulan,” ucapnya.
Dikatakannya, dengan adanya lepas sambut jabatan kali ini, bukalah momentum kita berpisah selama-lamanya, akan tetapi ini merupakan sebuah mekanisme dari aturan yang berlaku, sehingga harus dipindah tugaskan ke tempat yang baru.
“Hari ini secara resmi saudara Nimbrod Sesa telah menempati posisi sekwan, kami tentunya mengucapkan selamat datang, kami harap dapat menjalin komunikasi dan koordinasi dengan pimpinan hingga anggota dewan lainnya,” jelasnya. (Jharu)
Komentar