Kucurkan Dana Hibah 3,5 Miliar, Pemprov PBD Bantu 4 Yayasan Pendidikan

SORONG, PBD- Pemerintah Provinsi (Pemrov) Papua Barat Daya kucurkan dana hibah sebesar 3,5 Miliar Rupiah kepada 4 yayasan pendidikan, disalah satu hotel Kota Sorong, Senin (23/10/23).

3,5 miliar rupiah dibagi kepada 4 yayasan dimana 3 yayasan mendapatkan 1 miliar rupiah dan kepada 1 yayasan yakni pendidikan Adven mendapatkan 500 juta rupiah.

Dana hibah tersebut kemudian diserahkan oleh Pj Gubernur PBD Mohammad Musa’ad secara simbolis kepada masing-masing yayasan yakni pendidikan Kristen (YPK), pendidikan dan persekolahan Katolik (YPPK), pendidikan Islam (Yapis) dan pendidikan Advent.

Pj Gubernur PBD, Mohammad Musa’ad, kepada media menuturkan tongkat kesusksesan orang-orang hebat itu berasal dari sebuah pendidikan maka perlu menjadi fokus pemerintah guna membantu kelancaran proses pembelajaran.

“Pendidikan yayasan ini sudah banyak berpartisipasi dalam mengembangkan orang-orang hebat terkhusus ditanah Papua dan lebih tepatnya dalam Provinsi Papua Barat Daya,” jelas Musa’ad.

Dilanjutkannya, sebagai bentuk apresiasi kami pemerintah juga kepada pihak yayasan sebab telah mendukung pembelajaran melalui setiap kelembagaan yang ada.

“Selaku pemimpin tentu saya sangat berharap agar dana hibah tersebut dipergunakan sesuai dengan peruntukannya kalau boleh dibagi sama rata dan sesuai karena dana ini berasal dari APBD,” bebernya.

Ditambahkannya, sekali lagi dirinya meminta kepada setiap yayasan yang telah menerima hibah pendidikan untuk dipergunakan sesuai dengan kebutuhan serta keperluannya. (Mewa)

____ _____ _____ _____ ____ ____

Komentar