SORONG, PBD – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Barat Daya menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat manajerial di lingkungan sekretariat KPU Provinsi Papua Barat Daya bertempat disalah satu hotel Kota Sorong, Sabtu (23/11/24).
Proses Pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat manajerial itu dilakukan oleh Sekretaris KPU PBD, Totok Hendratmoko.
Ketua KPU Papua Barat Daya, Andarias Daniel Kambu mengatakan bahwa, jabatan manajerial yang diemban ini menjadi amanah baru dalam melaksanakan tugasnya membantu jajaran Komisioner KPU guna melaksanakan tahapan Pilkada yang tinggal menghitung hari menjalang pungut hitung pada tanggal 27 November 2024, mendatang.
“Sukes atas pelantikannya, mari bersama-sama menyukseskan Pilkada pungut hitung yang tinggal beberapa hari kedepan,” kata Ketua KPU Papua Barat Daya, Andarias Daniel Kambu.
Lebih lanjut, dirinya berharap kepada seluruh pejabat manajerial di lingkungan Sekretariat KPU Papua Barat Daya ini untuk senantiasa melakukan koordinasi secara berjenjang dan selalu mendukung tugas-tugas dalam pelaksanaan tahapan Pilkada ini.
“Tugas itu berat maka perlu didukung Sekretariat sebagai pelaksana teknis untuk membantu tugas KPU Provinsi Papua Barat Daya dan KPU Kabupaten/Kota se-Papua Barat Daya, maka kami harapkan selalu berkoordinasi secara berjenjang dan selalu mendukung tugas-tugas kita dalam suksesnya tahapan Pilkada ini,” harapnya.
Diketahui, pelantikan dan pengambilan sumpah/janji itu dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Sekretaris Jenderal KPU RI Bernad Dermawan Sutrisno Nomor 2516 Tahun 2024 tanggal 19 November 2024 tentang pemberhentian dan pengangkatan pejabat manajerial di lingkungan Sekretariat KPU Papua Barat Daya tahun 2024. (Jharu)
Komentar