Berikut Dua Wilayah Ini di Canangkan Sebagai Kelurahan Tangguh Bencana

SORONG, PBD – Sering kali tertipa banjir dua wilayah di Kota Sorong akhirnya dicanangkan sebagai Kelurahan Tangguh Bencana.

Pencanangan tersebut dicanangkan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sorong, melalui kegiatan penguatan kelembagaan bencana Desa/Kelurahan Tangguh Bencana (Destana).

Ketua BPBD Kota Sorong, Herlin Sasabone menuturkan kegiatan berlangsung selama empat hari, dengan melibatkan seluruh Kelurahan dan 10 Distrik RT/RW Tokok Masyarakat se-kota Sorong.

“Peserta akan diberikan sosialisasi salah satu program nasional yaitu penguatan dan pembentukan Kelurahan tanggu bencana (Destana),” ujar Herlin saat membuka giat di Hotel Sahid Mariad, Rabu (12/4/23).

Katanya, ditahun 2023 untuk Kota Sorong ada pilot project Kelurahan tangguh bencana yang akan dibentuk yaitu Matalamagi untuk Kelurahan tanggu bencana banjir dan Tanjung Kasuari untuk Lurah tanggu bencana gempa bumi.

Bebernya, sementara dua kelurahan itu sebab sesuai anggaran kalau personil dilapangan sudah cukup siap hadapi bencana, mereka akan dilatih cara cepat melapor ke BPBD apabila terjadi bencana.

“Saya rasa personil akan lebih cepat lihat situasi segera melapor ke kita apalagi sampai ada korban, ya semoga kegiatan ini memiliki manfaat besar dalam mengurangi dampak bencana,” ungkapnya.

Tutupnya, koordinasi ini agar bisa bangun kebersamaan satu dengan yang lain dilapangan agar kota sorong lebih sigap kedepannya dalam menghadapi bencana. (Mewa)

Komentar