Peringatan Hari Ibu Ke 93 Kabupaten Sorong: Perempuan Berdaya Indonesia Maju

SORONG, – Gabung Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sorong memperingati hari ibu yang ke 93 tahun dengan bertajuk “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju” yang berlangsung di Hotel Aquarius, Kabupaten Sorong, Papua Barat, Rabu (22/12/21).

Dalam sambutannya,  Bupati Sorong Johny Kamuru mengatakan bahwa hari ibu merupakan momentum untuk mendorong perempuan Indonesia menjadi perempuan yang berdaya dan setara kedudukannya.

“Tentunya secara pembangunan daerah, kami mempunyai target bagaimana perempuan itu setiap waktu terus meningkat,” tuturnya.

Perjuangan perempuan Indonesia dari masa ke masa, dimulai dari kongres perempuan pertama ditahun 1928 menandai tonggak perjuangan perempuan Indonesia dalam mengambil peran di setiap pembangunan negeri.

“Semoga momentum peringatan hari ibu yang ke 93 ini bisa menjadi motivasi bagi perempuan-perempuan Indonesia untuk sadar betapa berharga dirinya, utamanya tidak pernah berhenti merawat perjuangan para perempuan Indonesia sejak masa lalu, dalam gerak sekecil apapun yang memberi arti lebih,” katanya.

Lebih lanjut, Ketua GOW Kabupaten Sorong Rosmini Suka Harjono mengatakan, peringatan hari ibu bertujuan mendorong semua pemangku kepentingan dan masyarakat luas untuk memberikan perhatian dan pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan.

Dimana perempuan harus mampu mencintai dirinya dan mengembangkan daya cipta serta kreativitas tanpa batas demi kemajuan bangsa.

“Saya mengajak kita semua, melalui GOW Kabupaten Sorong untuk lebih kreatif, inovatif dan menginspirasi kaum perempuan kabupaten Sorong sebagai seorang ibu dan istri untuk terus mengabdi dan berkarya dalam setiap program pembangunan menuju perempuan berdaya, Indonesia maju,” terangnya.

Tampak hadir dalam peringatan hari ibu yakni Bupati Sorong, Wakil Bupati Sorong, Ketua DPRD Kabupaten Sorong, Danlantamal XIV Sorong, Kepala Pengadilan Negeri Sorong, Kepala Kejaksaan Negeri Sorong, Kapolres Sorong, Dandim 1802/Sorong, Danyonif 762/VYS Sorong, Forkompinda lingkup kabupaten Sorong, organisasi perempuan se-kabupaten Sorong, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh perempuan. (Jharu)

Komentar