Wakapolda Papua Barat Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan SIPSS Tahun 2024

MANOKWARI, PAPUA BARAT- Kepala Kepolisian Daerah Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P dalam hal ini diwakili Wakil Kepolisian Daerah Papua Barat Brigjen Pol. Alfred Papare, S.I.K. memimpin Penandatanganan Pakta Integritas dan Pengambilan Sumpah Penerimaan Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Anggaran 2024 Polda Papua Barat, Selasa (16/01/2024).

Turut hadir dalam kegiatan Irwasda Polda Papua Barat, dan PJU selaku Katim Seleksi Kabidkum Polda Papua Barat, Kabid Humas Polda Papua Barat, Kabid Dokkes Polda Papua Barat, Auditor Itwasda Polda Papua Barat, para panitia, orang tua dan para peserta seleksi yang hadir sebanyak 16 orang peserta. Untuk total peserta seleksi yang mendaftar total 40 peserta dengan rincian pria 19 orang dan wanita 21 orang.

Dalam arahannya, Wakapolda Papua Barat mengatakan Pakta Integritas merupakan pernyataan atau janji kepada diri sendiri terkait dengan komitmen dalam melaksanakan seluruh tugas, tanggung jawab, wewenang dan peran sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan kesanggupan untuk tidak melakukan korupsi, kolusi, dan nepotisme yang dituangkan ke dalam sebuah Dokumen Pakta Integritas.

“Kita tahu bahwa acara pokok ini terdapat pada sumpah yang telah dibacakan secara tegas tadi, dan prinsipnya kita telah sepakat bahwa apa yang kita lakukan pada siang hari ini merupakan janji kepada Tuhan dan kita sebagai manusia jangan sampai tergoda,” ucap Wakapolda Papua Barat.

Lebih lanjut, Wakapolda Papua Barat mengatakan Apalagi saat ini rekruitmen di Indonesia sebanyak 100 orang dan tentunya yang lulus merupakan orang yang terpilih, dimana sistem perangkingan kalian akan diseleksi secara nasional.

“Selamat berjuang mengikuti seluruh rangkaian tes dalam keadaan sehat sampai selesai hingga menunggu pengumuman kelulusan, dan semoga lancar semua,” tambahnya.

Wakapolda juga menghimbau kepada panitia, para peserta dan orang tua untuk tidak terjadi adanya penyimpangan dalam proses seleksi, dan apabila terjadi maka akan ada sanksi tegas menanti.

Sebelum mengakhiri sambutan Wakapolda berpesan “Percayalah kepada diri sendiri, tampilkan secara maksimal kemampuan kalian dan jangan lupa selalu libatkan tuhan yang maha esa dalam setiap langkahmu” jelas Wakapolda. (*/Rolly)

Komentar