Rekomendasi Lesehan, Chef Berpengalaman, Enak dan Murah


SORONG, – Waktunya akhir pekan dan libur panjang. Bagi Anda yang hendak menghabiskan waktu bersama keluarga, rumah makan Lesehan Sawahan yang terletak di Jalan Nangka Unit 2 Aimas, Kabupaten Sorong, Papua Barat, wajib menjadi daftar kunjungan kuliner Anda.

Rumah makan yang terletak dipinggir jalan utama Unit 2 Aimas ini dikeliling hamparan ladang petani setempat. Ada sebuah ruangan dengan meja pada rumah makan pada umumnya dan disebelah kirinya terdapat tempat lesehan. Jika dari jalan Raya, rumah makan ini nampak sepi karena lesehan yang kerap menjadi tempat pilihan pengunjung, terhalang papan namun saat didalam, berjejer pengunjung dengan kapasitas hingga 200an orang.

Selain itu ada hiburan odong-odong bagi anak-anak Balita. Serta tempat makan outdoor dibawah rindangnya pepohonan.

Soal makanannya, jangan diragukan lagi. Kelezatan dan nikmatnya berbagai menu yang disajikan terjamin halal. Karena dimasak oleh chef berpengalaman yang malang melintang di Luar negeri tepatnya di Malaysia dan Bangkok 

Fandianto, pria asal Banyuwangi yang masih berusia 24 tahun dan masih lajang ini, menamatkan kuliah tata boganya disalah satu perguruan tinggi. Kemudian menjajal menjadi tukang masak atau chef di Malaysia selama 2 tahun dan di Bangkok selama 10 bulan. 

Berbekal tekad mengembangkan bisnis di tanah Papua, Fandi mengawali perkulineran di Aimas tepatnya di Jalur D beberapa tahun lalu. Namun karena tempat parkir yang kurang nyaman, akhirnya Ia pindah ke lokasi jalan nangka yang kini memiliki area parkir yang lebih lapang.

__ ___ __ ___ __ ___ ___

Komentar