Menciptakan UMKM Unggul Perempuan Indonesia dengan PFprenuer

Jakarta, 5 Oktober 2020 – Pertamina Foundation dengan PFprenuernya selalu berupaya berkontribusi untuk membantu pengembangan minat dan potensi usaha kecil dan menengah serta mendorong pemberdayaan perempuan di bidang kewirausahaan.

Dengan mengangkat tema Women Leaders and Entrepreneurs, Pertamina Foundation bertekad menciptakan 5000 wirausa perempuan selama 5 tahun kedepan menjadi wirausa yang unggul, mandiri, dan mampu memajukan perekonomian masyarakat di sekitarnya.

PFpreneur salah satu program unggulan Pertamina Foundation berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas wirausaha perempuan atau womenpreneurs, meningkatkan daya saing usahanya, dan mempersiapkan usahanya untuk bermitra dengan pihak ketiga.

Ketiga hal tersebut akan diperoleh oleh para peserta terpilih melalui paket pelatihan, mentoring, pembinaan secara daring, mulai dari pengembangan kewirausahaan dan pengenalan teknologi modern dari para pengusaha UMKM yang telah sukses membangun usahanya.

___ __ ___ ___ ___ ___ ___ ___ __ ___ __ __ __ ___

Komentar